Ngeblog Bukanlah Sekedar Menghasilkan Uang
Ngeblog Bukanlah Sekedar Menghasilkan Uang - Banyak dari kita yang menganggap bahwa untuk menghasilkan uang dari blog itu sangatlah mudah, kita hanya perlu mengetik artikel lalu mempostingnya. Setelah itu tinggal menunggu pengunjung datang dan uang akan menghampiri dengan sendirinya.
Memanglah sangat unik kegiatan ngeblog ini, disisi lain kita memberikan informasi dan juga kita bisa mendapatkan uang dari hasil ngeblog. Tapi, apakah tujuan membuat blog hanyalah sekedar untuk mencari uang?. Jika membuat blog hanya untuk mencari uang, apakah kita mendapatkan kepuasan dari hasil yang telah kita dapatkan?
Memanglah sangat unik kegiatan ngeblog ini, disisi lain kita memberikan informasi dan juga kita bisa mendapatkan uang dari hasil ngeblog. Tapi, apakah tujuan membuat blog hanyalah sekedar untuk mencari uang?. Jika membuat blog hanya untuk mencari uang, apakah kita mendapatkan kepuasan dari hasil yang telah kita dapatkan?
Percayalah, ini bukan hanya sekedar uang. Tetapi lebih kepada kepuasan batin diri sendiri dan pengunjung. Dan juga kita akan merasa bangga kepada diri kita, karena bisa melakukan hal yang bermanfaat.
Selain memikirkan uang, tentunya kita juga harus memikirkan kualitas artikel kita. Apakah nyaman dibaca oleh pengunjung atau tidak dan apakah cukup bermanfaat. Jika pengunjung menyukai artikel yang kita buat, tentunya mereka akan menyukai blog kita. Kemungkinan besar mereka akan kembali lagi terus menerus, karena isi yang ada pada artikel kita sangat bermanfaat.
Jika kita terlalu memikirkan uang dari blog, kita tidak akan pernah konsisten dalam hal menulis. Kita akan selalu kebingungan dalam mencari bahan dalam menulis. Dengan kata lain, kita tidak akan fokus pada artikel-artikel yang kita buat dan hasilnya hanyalah asal jadi.
Yang terpenting adalah buat diri kita nyaman dengan blog yang sedang kita kelola, kemudian ciptakan kenyamanan dan informasi yang bermanfaat untuk pengunjung. Urusan uang, itu sudah ada jalannya sendiri untuk kita.
Selain memikirkan uang, tentunya kita juga harus memikirkan kualitas artikel kita. Apakah nyaman dibaca oleh pengunjung atau tidak dan apakah cukup bermanfaat. Jika pengunjung menyukai artikel yang kita buat, tentunya mereka akan menyukai blog kita. Kemungkinan besar mereka akan kembali lagi terus menerus, karena isi yang ada pada artikel kita sangat bermanfaat.
Jika kita terlalu memikirkan uang dari blog, kita tidak akan pernah konsisten dalam hal menulis. Kita akan selalu kebingungan dalam mencari bahan dalam menulis. Dengan kata lain, kita tidak akan fokus pada artikel-artikel yang kita buat dan hasilnya hanyalah asal jadi.
Yang terpenting adalah buat diri kita nyaman dengan blog yang sedang kita kelola, kemudian ciptakan kenyamanan dan informasi yang bermanfaat untuk pengunjung. Urusan uang, itu sudah ada jalannya sendiri untuk kita.
Mendapatkan Uang Melalui Blog? Itu Percuma!
Ketika kita sangat berambisi untuk menghasilkan uang melalui blog, kita akan selalu memikirkan bagaimana caranya. Cara untuk menghasilkan uang secara cepat melalui blog, hingga kita mengorbankan segalanya dikehidupan nyata.
Yang akan kita rasa dampaknya adalah kita akan mengorbankan waktu yang sangat banyak, hanya untuk memikirkan cara mendapatkan uang melalui blog. Kita menulis artikel berjam-jam, duduk berjam-jam, waktu tidur sedikit, kita melupakan makan, hingga tidur malam.
Apa yang dihasilkan? apa kita telah berhasil mendapatkan uang? Lalu apa yang kita dapatkan? Hanya satu, yaitu sakit karena terlalu memaksakan diri.
Jika seandainya kita berhasil mendapatkan uang banyak melalui blog, tetapi tubuh kita sakit, Untuk apa?. Jika kita sakit, bukankah uang yang sudah kita dapatkan akan digunakan untuk pembayaran pengobatan kita.
Uang bukanlah segalanya, meskipun kita berhasil mendapatkan uang, tetapi kita tidak boleh mengorbankan waktu yang kita miliki, mengorbankan waktu berkumpul bersama keluarga, teman, pasangan dan tidak boleh mengorbankan kesehatan. Jagalah kesehatan, karena menjaga lebih baik dari pada mengobati.
Komentar
Posting Komentar